close
Watch Now!!!!

Menu Navigasi

Tak perlu botox, begini trik hilangkan garis halus di wajah agar kembali mulus pakai 4 bahan makanan

 



 - Garis halus menjadi masalah umum yang sering dialami oleh wanita yang menginjak usia 30 tahunan. Pada usia tersebut tanda penuaan perlahan-lahan mulai muncul. Bahkan tidak hanya garis halus, keriput dan kulit mengendur mulai muncul.

Biasanya untuk mencegah dan mengatasi tanda penuaan, banyak kaum hawa yang mulai melakukan treatment di klinik kecantikan. Treatment yang menjadi favorit bagi mereka adalah botoks. Pasalnya, botoks dapat mengurangi garis halus dan kerutan. Bahkan treatment yang satu ini bisa membuat wajah kamu menjadi ramping. Ketika botoks disuntikan ke otot rahang, metode ini akan bekerja dengan cara mengurangi ukuran otot.

Walaupun cukup banyak diminati oleh wanita, treatment yang satu ini dibanderol dengan harga yang cukup menguras dompet. Solusinya, kamu bisa merawat wajah dengan memanfaatkan bahan alami di sekitar. Kali ini kamu bisa menggunakan bahan makanan, seperti olive oil, coconut oil, green tea, dan beras.

Minyak zaitun atau olive oil ini mengandung antioksidan dan asam lemak sehingga dapat melembapkan dan meningkatkan elastisitas kulit. Lalu, minyak kelapa memiliki sifat pelembap dan antiinflamasi yang menghaluskan dan menjaga elastisitas.

Sementara itu, teh hijau atau green tea mengandung antioksidan dan polifenol yang bisa melindungi kulit dari radikal bebas. Terakhir, adanya beras putih dengan kandungan vitamin B kompleks ini membantu merangsang produksi kolagen dan mengurangi tampilan garis halus.

Lazada
Kode promo Lazada
Diskon hingga 50%

Untuk 750 pengguna baru, Diskon 50% & max 25K, tanpa minimum pembayaran

S&K
Berlaku hingga
📅 31 May 2023

Lantas bagaimana cara menggunakan keempat bahan makanan tersebut? Bagi kamu yang belum mengetahui, yuk sontek tutorial yang dibagikan oleh pengguna YouTube Uradi Sama - Ideje za kreativce, Senin (22/5).

Bahan-bahan:

trik hilangkan garis halus di wajah berbagai sumber

foto: YouTube/ Uradi Sama - Ideje za kreativce

1. 100 ml Olive oil.
2. 2 Sendok makan coconut oil atau minyak kelapa.
3. 2 Sendok makan beras putih.
4. Green tea.
5. Kapas bersih.

Cara membuat:

trik hilangkan garis halus di wajah berbagai sumber

foto: YouTube/ Uradi Sama - Ideje za kreativce

1. Tuangkan olive oil ke dalam mangkuk bersih.
2. Masukkan coconut oil.
3. Aduk kedua bahan hingga tercampur rata.
4. Masukkan beras ke dalam blender dan halus.
5. Campurkan dengan bahan sebelumnya.
6. Tambahkan satu kantung green tea dan aduk kembali.
7. Panaskan bahan tersebut beberapa menit.
8. Saring dan masukkan ke dalam toples kecil.

Sementara itu, untuk cara menggunakannya adalah siapkan satu lembar kapas atau tisu bersih. Celupkan kapas tersebut dan aplikasikan pada wajah dan leher hingga rata. Jika sudah, diamkan hingga pagi hari dan bilas. Gunakan cara tersebut pada malam hari sebelum pergi tidur. Sementara itu, unggahan video menarik perhatian netizen hingga membanjiri kolom komentar.

"Saya menggunakan minyak jojoba hampir setiap malam dan bergantian dengan minyak esensial lainnya (tergantung pada apa yang tersedia) karena menghidrasi kulit dewasa lebih baik daripada pelembab krim. Minyak zaitun dan minyak kelapa juga terbukti memiliki manfaat anti penuaan yang positif pada kulit. Terima kasih telah memposting resep ini, ini adalah sesuatu yang mungkin saya lihat juga!" komentar akun Amanda Claire Bennett.

"Resep bagus, terima kasih sudah berbagai," tulis akun @mnmomma.

"Terima kasih resepnya," komentar akun ela piasecka.

"Terima kasih," imbuh akun grayzna praglowska.

Sumber:Brilio.net

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait

Tidak ada artikel lain dengan kategori serupa.