Tak perlu bahan tambahan, cara cepat merebus ayam kampung tua agar empuk tanpa presto dalam 14 menit
Berbeda dari ayam broiler, daging ayam kampung memiliki nutrisi yang lebih padat. Dilansir dari vascoschicken.com, ayam kampung memiliki lebih banyak vitamin dan mineral yang padat. Kandungan vitamin D di dalamnya juga lebih banyak dibandingkan ayam broiler.
Walau lebih padat nutrisi, namun sebagian orang justru akan berpikir dua kali saat hendak mengolah daging ayam kampung. Pasalnya, daging ayam kampung punya tekstur yang lebih keras. Hal ini membuat daging ayam perlu diolah dengan cara khusus supaya lebih lezat ketika dikonsumsi.
Umumnya, mengolah ayam kampung dilakukan dengan panci presto. Dalam waktu singkat, panci presto bisa mengempukkan daging ayam yang alot. Namun sayangnya, tidak semua orang memiliki perabot ini di rumah.
Empuk dalam hitungan menit
Hal tersebut lantas membuat banyak orang memutar otak saat hendak mengolah daging ayam kampung. Salah satunya adalah dengan merebusnya dengan rempah atau bahan makanan lain seperti baking soda, jahe, atau bahkan air kelapa.
Padahal tahu nggak, sih? Ayam kampung yang alot ini sebenarnya bisa diolah tanpa bahan tambahan apa pun, lho. Bahkan hanya dengan modal panci biasa, daging ayam kampung bisa empuk dalam hitungan menit.
Hal ini pernah dibuktikan oleh seorang pengguna YouTube bernama Heru Sutrisno Channel. Dalam salah satu unggahannya, dia membeberkan cara cepat dalam merebus ayam kampung. Bukan ayam kampung biasa, jenis ayam yang digunakan sudah sangat tua. Tentu teksturnya jadi semakin alot.
"Daging ayam kampung yang sudah tua, yang sangat alot sekali, bisa empuk dengan cepat hanya direbus selama 14 menit saja," tutur YouTube Heru Sutrisno Channel dilansir BrilioFood pada Rabu (22/2).
foto: YouTube/Heru Sutrisno Channel
Pertama-tama, siapkan ayam kampung yang sudah dicuci bersih. Lalu rebus air secukupnya dalam panci. Jika sudah mendidih, masukkan potongan ayam yang sudah dicuci tadi. Pastikan semua bagian terendam sempurna, ya. Barulah kemudian tutup pancinya.
"Jika ada, gunakan panci yang tutupnya rapat, ya. Karena jika tutupnya tidak rapat, akan banyak uap yang keluar, sehingga memperlambat proses empuknya," terangnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Heru Sutrisno Channel
Setelah ditutup, rebus ayam selama tujuh menit. Di perebusan pertama ini, gunakan api besar supaya cepat mendidih dan empuk. Jika sudah, buka bagian tutup panci, lalu bolak-balik daging ayam. Hal ini dilakukan supaya seluruh bagian bisa empuk secara merata.
Selanjutnya, tutup kembali panci dan matikan api kompor. Diamkan selama 10 menit. Nah, biar uap panas di dalam panci tidak banyak keluar, tutup juga lubang yang berada di penutup panci.
foto: YouTube/Heru Sutrisno Channel
Jika sudah didiamkan, ambil penutup yang berada di lubang tutup panci. Lalu rebus kembali selama tujuh menit. Di perebusan kedua, pastikan tutupnya tidak dibuka, ya.
"Jika dibuka, uapnya banyak yang keluar dan mengakibatkan kegagalan," jelas YouTube Heru Sutrisno Channel.
foto: YouTube/Heru Sutrisno Channel
Setelah itu, matikan api kompor dan tutup lagi lubang kecil di bagian tutup panci. Diamkan dalam kondisi seperti ini sampai air dan panci sudah benar-benar dingin. Barulah kemudian angkat dan tiriskan ayam.
Dalam video tersebut, pengguna YouTube Heru Sutrisno Channel menampilkan hasil rebusan ayam kampung tersebut. Tekstur dagingnya benar-benar empuk dan lumer. Saat dibelah, daging ayam bisa dengan mudah terlepas dari tulangnya. Lebih efektif, bukan?
foto: YouTube/Heru Sutrisno Channel
Unggahan tentang cara cepat merebus ayam kampung ini benar-benar menarik perhatian warganet. Hal ini terbukti dari penonton video tersebut yang sudah mencapai 1,4 juta kali. Selain itu, kolom komentarnya juga mendapat banjir tanggapan dari warganet.
"Alhamdulillah..trimakasih atas ilmunya sangat bermanfaat efisien waktu dan bahan bakar tentunya," kata YouTube Nyonya Suharti.
"Makasih mas berguna untuk semua yang punya ayam kampung di rumah," sahut YouTube Puji Puji.
"Masya Allah, Terimakasih banyak dpt ilmu ini dari bapak, tidak perlu pakae peresto lagi," ungkap YouTube Murti Damsa.
"Mantaaaaaap resepnya ayamnya empuk banget aku udah nyoba , nggak pake ngabisin gas ayam empuk seketika terimakasih ilmunya semoga berkah ilmunya , sukses selalu," tulis YouTube Echo Waluyo.
"Alhamdulillah pas malam lebaran gak punya ikan apa-apa mau beli ikan uda pada kehabisan akhirnya potong ayam jago tua yang alot dan bingung ngerebusnya pasti lama akhirnya iseng buka yt Nemu channel nya bapak ini. Alhamdulillah ngerebus malam 14menit saya diamin sampai dini hari uda empuk. Terimakasih ya pak moga bermanfaat ilmunya, Aamiin..," ujar YouTube Azkiarizki Syabana.